PT.Dharma Satya Nusantara,Tbk Logo

PT.Dharma Satya Nusantara,Tbk

Tentang perusahaan
Lowongan0

Pengembangan sumber daya manusia merupakan kebutuhan yang sangat penting. Kami menghargai sumber daya manusia sebagai aset perusahaan. Oleh karena itu, kami menginvestasikan lebih banyak waktu dan energi untuk membangun sistem yang tepat untuk kebijakan Human Capital dan mempersiapkan individu yang kompeten untuk mengisi posisi strategis yang akan menjadikan perusahaan ini sebagai yang terbaik di bidangnya. Setiap rencana, tindakan dan kemampuan harus diarahkan untuk pengembangan kebijakan sehingga tujuan yang ditetapkan tercapai.

Kekayaan alam tersebut telah banyak memberikan sumbangan pada pembangunan bangsa Indonesia, akan tetapi pada saat yang bersamaan, deforestasi yang semakin cepat banyak mengundang kekhawatiran baik dari pihak dalam negeri maupun dunia internasional. Oleh sebab itu, pendayagunaan sumber daya alam ini sangat membutuhkan operator yang bertanggung jawab serta memiliki komitmen dalam menjalankan usaha, memelihara kelestarian lingkungan, sekaligus memberdayakan masyarakat sekitar.

Dharma Satya Nusantara Group atau DSN Group yang didirikan 3 dasawarsa silam sangat memahami konsep tersebut di atas. Sejak awal pendirian perusahaan, selain berfokus pada usaha peningkatan pertumbuhan perusahaan, kami juga senantiasa memperhatikan aspek pelestarian lingkungan dan pemberdayaan masyarakat dalam cetak biru usaha perusahaan. Pada akhirnya, kesuksesan kami tidak hanya diukur oleh keberhasilan operasional dan finansial semata, namun juga oleh kontribusi kami terhadap kemakmuran masyarakat Indonesia. Guna mencapai tujuan tersebut, kami harus memastikan kesiapan dan kematangan seluruh aspek internal terlebih dahulu, mulai dari model usaha, sumber daya manusia hingga pengembangan usaha ke depan.

Data kontak

Situs web

dsn.co.id