PT. Adira Finance Logo

PT. Adira Finance

Aktivitas keuangan dan asuransi

Tentang perusahaan
Lowongan0

ADIRA FINANCE sangat menghargai kinerja terbaik dari setiap karyawan tanpa membedakan latar belakang seseorang. Beberapa reward dan benefit yang Adira Finance berikan kepada karyawan adalah gaji pokok dan THR, tunjangan operasional (transport), tunjangan makan, tunjangan kesehatan, tunjangan pensiun, insentif (bonus), training dan berbagai program pengembangan lainnya, fasilitas olahraga (tergantung lokasi) kegiatan kebersamaan karyawan (employee gathering/family day/employee birthday), kegiatan keagamaan, kemudahan dalam kepemilikan kendaraan (tergantung posisi), dan tunjangan lain sesuai lokasi dan posisi.

PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk atau Adira Finance didirikan pada tahun 1990 dan mulai beroperasi pada tahun 1991. Sejak awal, Adira Finance berkomitmen untuk menjadi perusahaan pembiayaan terbaik dan terkemuka di Indonesia. Adira Finance hadir untuk melayani beragam pembiayaan seperti kendaraan bermotor baik baru ataupun bekas. Melihat adanya potensi ini, Adira Finance mulai melakukan penawaran umum melalui sahamnya pada tahun 2004 dan Bank Danamon menjadi pemegang saham mayoritas sebesar 75%. Melalui beberapa tindakan korporasi, saat ini Bank Danamon memiliki kepemilikan saham sebesar 92,07% atas Adira Finance. Adira Finance pun menjadi bagian Temasek Holdings yang merupakan perusahaan investasi plat merah asal Singapura.

Pada 2012, Adira Finance menambah ruang lingkup kegiatannya dengan pembiayaan berdasarkan prinsip syariah. Hingga tahun 2015, Adira Finance mengoperasikan 558 jaringan usaha di seluruh Indonesia dengan didukung oleh lebih dari 21 ribu karyawan, untuk melayani 3 juta konsumen dengan jumlah piutang yang dikelola lebih dari Rp40 triliun.

Lebih dari 3000Karyawan
1990Tahun pendirian

Data kontak

Situs web

adira.co.id